BeritaDaerah

Meteran Listrik di SMPN 4 Palembang Dicabut

Palembang, JNNews.co.id –Meteran Listrik di SMP Negeri 4 Palembang dicabut PLN pada Rabu (2/11/2022). Mirisnya, pencabutan meteran listrik dilakukan PLN saat guru sedang rapat.

Waka Kesiswaan Yusnidinarti mengatakan, pada hari Rabu (2/11/2022) saat lagi rapat tiba-tiba ada pencabutan listrik.

“Benar ada Pemutusan terus diurus oleh kepala sekolah dan bendahara langsung ke PLN untuk dilunasi tagihan listrik dan sorenya dipasang lagi, Artinya diganti dengan token saya kurang Tahu, tapi saya lihat foto yang dikirimkan oleh satpam yang dipasang seperti meteran token,” ujarnya saat diwawancara di sekolah, Jumat (4/11/2022).

Lebih lanjut dia menjelaskan, semua yang mengurus tagihan listrik di sekolah semuanya bendahara.

“Bendahara ini anak muda. Sepertinya teledor, yang memegang dana BOS adalah bendahara jadi saya kurang tau mengapa tagihan listrik itu belum dibayar sehingga meteran dicabut pada Rabu kemaren, padahal besok hari kamis kita ada acara tapi diputus PLN,” katanya.

Ketika awak media ingin wawancara bendaharanya SMP Negeri 4 Palembang, dia menuturkan, kalau bendahara jarang masuk.

“Karena masih muda, jam segini jarang masuk biasanya nganter anak antar istri. Kalau sekarang saya kurang tau dimana bendahara,” bebernya

-

Sementara itu, Lukman Hakim Kabid SMP Diknas Palembang mengatakan, informasi terkait pencabutan meteran listrik di SMP Negeri 4 Palembang itu baru dia terima hari ini.

“Jadi terima kasih atas informasi yang sudah bapak ibu sampaikan. Ini jadi bekal dari informasi kami akan mengutus teman dari Dinas Pendidikan Kota Palembang di bidang SMP untuk turun ke lokasi untuk mengecek kebenaran daripada informasi ini,” katanya.

Termasuk juga seandainya informasi ini memang benar hal apa yang akan menjadi penyebab dari pencabutan meteran ini kalau memang di situ terdapat pihak-pihak yang lain apalagi hal tersebut mengakibatkan kesengajaan maka kami akan memberikan tindakan yang Tegas.

“Ini diperlukan agar hal-hal seperti ini tidak terjadi lagi dan tidak terulang kembali dan juga menjadi pelajaran bagi teman-teman kepala sekolah maupun guru di SMP lainnya di kota Palembang,” tandasnya. (DNL)

About Author

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
https://jnnews.co.id/