Uncategorized

Patroli Skala Besar, Polisi: Berdialog & Cegah Kejahatan Jalanan

JAKARTA – JNNews.co.id – Polda Metro Jaya bersama Polres Metro Jakarta Utara menggelar patroli skala besar jelang Operasi kepolisian dengan sandi Mantap Praja Jaya 2024 atau pelaksanaan Pilkada (pemilihan kepala daerah).

“Malam hari ini kami dari Polda Metro Jaya bersama dengan kekuatan inti dari Polres Metro Jakarta Utara, menggelar kegiatan patroli skala besar,” kata Kabidkum Polda Metro Jaya Kombes Pol Leo Simarmata usai memimpin apel di Bunderan PIK Icon Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu (5/6) malam.

Ia menjabarkan, ada sekitar 10 titik yang menjadi sasaran patroli skala besar pada malam ini.

“Ada 10 titik di wilayah Jakarta Utara, dengan kekuatan 350 personel,” tuturnya.

Demi mendukung Kegiatan (patroli skala besar) ini Polda Metro Jaya turut melibatkan beberapa unsur terkait.

“Melibatkan TNI dan unsur masyarakat lainnya, dari pemerintah daerah setempat juga,” tukasnya.

-

Leo mengungkapkan, patroli ini digelar secara serentak di seluruh Polres jajaran sesuai dengan instruksi Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto.

“Ini adalah instruksi langsung dari bapak Kapolda Saat pelaksanaan Anev, untuk menekan kejahatan tradisional khususnya 3C (Curas, Curat, Curanmor),” ungkapnya.

Selain menggelar patroli dengan mengerahkan kendaraan dinas baik TNI, Polri dan pemerintah setempat. Anggota yang melaksanakan tugas juga melibatkan diri untuk berdialog dengan warga.

Dan kita sambil melaksanakan kegiatan patroli dan berdialog dengan warga masyarakat menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas. Prinsipnya adalah memberikan pencegahan kejahatan,” tegasnya. (Parmin.S)

About Author

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
https://jnnews.co.id/