BeritaDaerahPolitik

Anggota DPRD Kota Bandar Lampung M. Ariesman Akbar Ajak Warga Jaga Persatuan

Kota Bandar Lampung, (Jnnews) | Anggota DPRD Kota Bandar Lampung M. Ariesman Akbar sukses menggelar kegiatan Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan yang dipusatkan di Kelurahan Way Dadi Sukarame Bandar Lampung, pada Jum’at (21/2/2025)

Kegiatan yang dihadiri ratusan warga serta Pengurus Kecamatan Partai Golkar Se-Kota Bandar Lampung ini menghadirkan narasumber berkompeten yakni pemerhati sosial dan politik Ali Wardana, SIP dan Ketua Persatuan Advokasi Indonesia Provinsi Lampung H.Benny HN Mansyur, SH.

Dalam sambutannya, pria yang biasa disapa Bung Akbar ini menekankan pentingnya setiap warga Indonesia untuk mengimplementasikan nilai-nilai luhur Pancasila. Menurutnya, dengan menjadikan Pancasila sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari, akan memperkuat jati diri bangsa dan menjaga persatuan demi keutuhan NKRI.

“Nilai-nilai Pancasila yang mulia ini harus terus ditanamkan pada generasi penerus bangsa, agar mereka kelak tidak melupakan jati diri sebagai bangsa Indonesia, dan berharap semoga kegiatan ini dapat membawa kebaikan bagi generasi penerus bangsa, jangan pernah melupakan sejarah” ujar Akbar yang juga Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Kota Bandar Lampung.

Pada kesempatan tersebut, Bung Akbar juga menyampaikan ucapan terima kasih serta memberikan apresiasi yang tinggi kepada warga, dan berharap semoga kegiatan ini menjadi ajang mempererat tali silaturahmi antara warga dengan DPRD Kota Bandar Lampung.

“Rasa saling menghormati dan menghargai harus menjadi pegangan dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, termasuk dalam politik. Perbedaan pilihan adalah hal yang wajar dalam sistem demokrasi, namun jangan sampai perbedaan itu memecah belah persatuan yang sudah kita bangun bersama. Bhineka Tunggal Ika Berbeda beda tetapi tetap satu jua”, pungkas Akbar. /sn

Red

-

About Author

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
https://jnnews.co.id/