BeritaDaerah

Azazia Oktaviana : Kehadiran IKN Meningkatkan Wisatawan Domestik dan Jasa Perhotelan

Balikpapan, (Jnnews) || Perpindahan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara sangat berpengaruh terhadap sektor perhotelan di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.

Azazia Oktavyana GM Sekretariat Novotel Ibis Balikpapan saat ditemui awak media menerangkan berkaitan dengan pindahnya IKN ke Kaltim tentunya pasti berdampak bagus, apalagi untuk perihal pariwisata yang berjalan di Kota Balikpapan juga berdampak dari segi perhotelan.

“Otomatis kunjungan para tamu setelah ada gaungan perpindahannya Ibukota ke IKN lumayan meningkat dan kebetulan untuk acara-acara pemerintahan kita cukup dipercayakan untuk diadakannya event-event pemerintahan disini, kebetulan kita menghandle terakhir itu pada saat kedatangan Pak Jokowi untuk kunjungan ke IKN dan juga event besar berupa G20 yang diselenggarakan di Novotel,” ucapnya pada Rabu (13/07/2022)

Selanjutnya Wanita yang kerap di sapa Ovy menjelaskan, Presentasenya sendiri setelah covid menurun dengan adanya gaungan langsung perpindahan IKN memang persentase nya lumayan meningkatkan sekitar 70-80%  dari sebelumnya.

” Kita bisa percaya diri dengan itu karna memang untuk event-event tertentu sendiri dari pemerintahan Novotel dan Ibis dipercayakan untuk menghandle, setelah ada gaungan perpindahan Ibu Kota ke IKN banyak acara-acara yang di handle khususnya di Balikpapan untuk presentase pariwisata dan perhotelan di Balikpapan cukup meningkat apalagi setelah kunjungan Bapak Joko Widodo ke  Balikpapan dan seluruh Gubernur diundang untuk acara IKN, memang untuk Novotel dan Ibis Balikpapan dipercayakan untuk menghandle Presiden dan otomatis untuk Gubernur lainnya stay di Balikpapan dan menginap di hotel lain yang berdampak dengan okupansi hotel-hotel di Balikpapan jadi meningkat,” ungkap Ovy.

Selain itu, setiap kegiatan yang dilakukan oleh Gubernur Kaltim Isran Noor setiap beliau ada perjalanan dinas ke kota Balikpapan selalu stay di Novotel Ibis Balikpapan, untuk acara-acara dari Walikota sendiri  kita juga dipercayakan untuk menghandle event-event tertentu, dari Instansi maupun dinas, dari Walikota ,dari dinas perhubungan dan dinas lain-lainnya.

Ovy menambahkan, Sektor perhotelan di Kaltim kami mendukung penuh dan juga kami berharap dengan adanya gaungan perpindahan Ibukota ke IKN ini menjadi sarana meningkatnya pariwisata yang ada di Kaltim khususnya Balikpapan, jumlah kamar yang disiapkan untuk sementara di Novotel sendiri itu ada 198 kamar.

-

“Harapan kami semoga untuk perpindahan Ibukota ke IKN bisa berjalan dengan lancar dan berdampak baik tentunya bagi negara dan juga khususnya berdampak baik untuk pariwisata dan perhotelan,” pungkasnya. /Sn

Red

About Author

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
https://jnnews.co.id/