Way Kanan-Lampung, (Jnnews) | Bupati Way Kanan, H. Raden Adipati Surya, S.H, M.M memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-24 tahun Kabupaten Way Kanan yang dipusatkan di lapangan Korpri Pemda setempat pada Kamis (27/4/2023).
Dalam sambutanya sebagai Inspektur upacara, Bupati H. Raden Adipati Surya ,S.H., M.M mengatakan, “perayaan ulang tahun Way Kanan yang ke 24 ini adalah saat yang tepat bagi kita selaku pewaris daerah untuk merenung, mengenang kembali perjuangan para pendahulu kita, yang telah berkorban baik moril maupun materil untuk tujuan yang sama yaitu masyarakat Way Kanan yang sejahtera”, kata Bupati.
Beliau menyampaikan juga atas nama Pemerintah Kabupaten Way Kanan dan pribadi, pertama-tama saya mengucapkan terima kasih kepada para tokoh pendiri Kabupaten, baik dari Unsur Pemerintahan, Tokoh adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh agama dan para cerdik pandai yang secara langsung maupun tidak langsung berjuang dalam pembentukan Kabupaten Way Kanan”, pungkas Bupati.
Diakhir sambutannya, beliau juga menyampaikan saat ini kita tengah berupaya memulihkan perekonomian daerah dan mengurangi kemiskinan yang memerlukan dukungan kita semua. Hal ini sejalan dengan tema HUT Way Kanan Ke 24 yang diangkat, yaitu pulih bersama berdaya bersama,” tutup Bupati. /SN
Pewarta ; Dodi A
Red