Uncategorized

Dosen FH Unitas Palembang Raih Penghargaan Serah Simpan Karya Cetak dan Karya Rekam

PALEMBANG, JNNews.co.id  Dosen Fakultas Hukum Universitas Tamansiswa Palembang, Mahendra Kusuma, SH., M.Hum meraih penghargaan Serah Simpan Karya Cetak dan Karya Rekam (SSKCKR) dalam kategori penulis buku atas keaktifannya untuk melaksanakan UU No. 13 Tahun 2018 tentang Serah Simpan Karya Cetak dan Karya Rakam.

Penyerahan penghargaan diserahkan langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumsel, Ir. S.A Supriono. Penyerahan ini digelar di Aula Dinas Perpustakaan Provinsi Sumatera Selatan, Jalan Demang Lebar Daun No. 47 Palembang, pada Jumat (25/11/22).

Mahendra mengucap rasa syukurnya dan terima kasih atas penghargaan SSKCKR yang diberikan Dinas Perpustakaan Sumsel.

“Alhamdulilah, penghargaan ini akan menjadi pemacu bagi saya untuk bisa menerbitkan karya-karya lain yang lebih baik,”ungkap Mahendra

Dia berharap penghargaan ini menjadi pemacu dapat memberikan motivasi bagi para dosen yang ada di Unitas Palembang untuk menulis buku ajar sebagai implementasi tridarma perguruan tinggi dan juga mendukung kemajuan Unitas ke depan.

“Semoga dengan penghargaan ini dapat menjadi motivasi para dosen lainnya untuk lebih aktif menciptakan karya tulisnya. Karena selain wujud implementasi tridarma perguruan tinggi juga dapat menjadi pendukung kemajuan Unitas Palembang,”harapnya

Dirinya juga berpesan jika ingin mengenal dunia maka membacalah, dan jika ingin dikenal dunia maka menulislah.

-

“Pesan saya, kalau anda ingin mengenal dunia maka membacalah, dan jika anda ingin dikenal dunia maka menulislah,”pungkasnya

Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan Sumsel, Fitriana, S.Sos, M.Si menyampaikan apresiasinya kepada para penerbit, penulis, OPD, BUMN, dan BUMD  yang memiliki kepatuhan amat Undang-undang Nomor 13 tahun 2018 terkait kewajiban untuk menyerahkan kepada Dinas Perpustakaan Sumsel hasil karya cetak dan karya rekamnya.

“Penghargaan hari ini untuk mendorong para penulis, penerbit untuk aktif menulis buku dan juga menyerahkan hasil karyanya kepada Dinas Perpustakaan Sumsel,”harap Fitriana.

Karena lanjutnya, pihaknya membutuhkan karya karya baru dari para penulis khususnya penulis lokal yang pihaknya dorong.

“Jadi kami apresiasi yang diberikan Pemerintah Provinsi Sumsel untuk memotivasi penulis lain untuk aktif menulis dan menyerahkan terbitannya kepada Dinas Perpustakaan Sumsel,”ujarnya kembali.

Dilanjutkan, untuk penghargaan dalam kategori penulis buku ada 3 orang yakni dari Universitas Tamansiswa Palembang, Universitas Sriwijaya dan Dinas Perpustakaan Sumsel sendiri.

“Kategori penulis buku yang meraih penghargaan hari ini ada 3 yakni dari Universitas Tamansiswa Palembang, Universitas Sriwijaya dan Dinas Perpustakaan Sumsel sendiri,”bebernya.

Ditempat berbeda, Rektor Universitas Tamansiswa Palembang, Dr. Azwar Agus, SH., M.Hum mengapreasi dengan adanya penghargaan semacam ini mampu memberikan motivasi kepada para dosen lain untuk menciptakan karya karyanya.

“Unitas sangat mengapresiasi adanya penghargaan ini karena dapat memberikan motivasi kepada dosen lain,” ucap Azwar Agus.

Dilanjutkannya, selain itu, pihaknya juga merasa bangga atas pencapaian yang ditorehkan oleh Dosen Fakultas Hukum Universitas Tamansiswa Palembang yang telah meraih penghargaan SSKCKR dalam kategori penulis buku dari Dinas Perpustakaan Sumsel.

“Kami bangga atas pencapaian yg ditorehkan oleh Dosen FH Unitas dan berharap ini dapat memberi manfaat kepada mahasiswa dan masyarakat pada umumnya,”pungkas Azwar Agus

About Author

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
https://jnnews.co.id/