BeritaNasional

IPSS Siap Rangkul Pemuda Sulsel Di Sumsel

PALEMBANG, JNNews – Silahturahmi dan Deklarasi Pengurus Wilayah Ikatan Pemuda Sulawesi Selatan ( PW IPSS) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) diselenggarakan di Ngopiday cafe, Jl Angkatan 45 Palembang, pada Kamis (30/06).

Menurut Muhammad Asri, bahwa hari ini selain untuk menjalin silaturahmi dengan para pemuda keturunan asal Sulawesi Selatan yang berdomisili di Sumsel sekaligus menggelar deklarasi PW IPSS Sumsel.

“Deklarasi ini sesuai dengan surat mandat PP IPSS Nomor :07/B/SU-IPSS/III/2022 tertanggal 29 Maret 2022 guna pembentukan kepengurusan PW IPSS Provinsi Sumsel ini,”ujar Asri

Asri mengatakan dalam waktu dekat ini pihaknya akan segera melaksanakan pelatikan dan pengukuhan kepengurusan PW IPSS Sumsel yang akan dilantik langsung oleh PP IPSS.

“Untuk sementara ini kita fokus dulu dengan kepengurusan PW IPSS namun tidak menutup kemungkinan kedepan kita akan membentuk IPSS tingkat Kabupaten/Kota hingga tingkat Kecamatan nantinya,”ujarnya.

Disampaikannya, untuk total anggota IPSS Sumsel yang sudah masuk ke dalam database hingga sekarang sudah mencapai 100 orang tapi jumlah ini akan terus bertambah bahkan mencapai ribuan nantinya.

“Kita berharap dengan terbentuknya IPSS di Provinsi Sumsel ini dapat menjadi wadah putra putri keturunan asal Sulsel guna menggali potensi yang ada demi membantu pemerintah daerah nantinya,”tandasnya.

-

Selain itu, Asri juga menyampaikan semoga IPSS Sumsel ini dapat mengambil peranan penting dan aktif untuk berkontribusi untuk kemajuan Provinsi Sumsel ini.

“IPSS ke depannya akan turut serta dalam memajukan Provinsi Sumsel dan kita juga akan mendukung program program pemerintah daerah,”pungkasnya.

Ketua PW IPSS Sumsel terpilih, Jamaluddin mengucapkan terima kasih kepada para penerima mandat pembentukan struktur PW IPSS Sumsel yang telah memberikan kepercayaan kepadanya untuk menahkodai PW IPSS Provinsi Sumsel kedepan.

“Saya ucapkan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan. Untuk program awal yakni selain pengukuhan dan pelantikan yang pastinya terlebih dahulu melakukan percepatan dalam proses pendataan keanggotaan,”ungkap Jamal.

Selain itu, dikatakannya kita juga akan mempertimbangkan pembentukan di beberapa wilayah mengingat putra putri keturunan asal Sulsel di Sumsel ini tersebar di 17 Kabupaten/Kota yang ada di Sumsel.

“Kami juga rencananya kedepan akan membentuk kepengurusan dari tingkat Kabupaten/Kota hingga tingkat Kecamatan nantinya. Tujuannya untuk mempermudah koordinasi antar pemuda mengingat keturunan Sulsel ini tersebar di beberapa daerah yang ada di Sumsel,”jelasnya.

Lanjutnya, pada intinya saat ini kami akan berusaha untuk menghimpun terlebih dahulu seluruh pemuda keturunan asal Sulsel melalui percepatan pendataan keanggotan.

“Kami juga akan berkolaborasi dengan pihak pemerintah untuk mendukung program program pemerintah khususnya pemerintah provinsi Sumsel,”pungkasnya.

Sementara itu, Noor Ismhatuddin selaku Dewan Pembina sekaligus ketua penerima mandat pembentukan struktur IPSS Sumsel ini mengatakan, dengan terbentuknya struktur kepengurusan PW IPSS Sumsel dapat menjadikan organisasi ini sebagai wadah untuk menjalin kolaborasi dalam membantu pemerintah.

“Karena di dalam IPSS ini berbagai macam profesi dari politisi, akademisi, pengusaha advokat bahkan banyak lagi yang lainnya. Justru dengan adanya IPSS menjadi suatu wadah untuk menjadikan para pemuda keturunan Sulsel ini akan lebih baik lagi nantinya,”ungkap Wakil Ketua DPRD kabupaten Banyuasin ini

Politisi Banyuasin ini menyampaikan pula tentunya IPSS ini akan selalu bersinergi dengan pemerintah untuk mendukung program pemerintah demi kemajuan daerah khususnya di Sumsel ini.

“Semoga pengurus IPSS yang sudah terbentuk dapat menjaga nama baik organisasi dan mampu mengembangkan IPSS hingga pelosok Desa yang ada di Sumsel,”pungkasnya (DN)

About Author

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
https://jnnews.co.id/