BeritaDaerah

Ketua DPC Partai Gerindra Tindak Tegas Aksi Oknum Anggota Partai Gerindra Pukul Wanita Di SPBU.

Palembang, JNNews.co.id –Peristiwa Perkelahian yang terjadi antara Syukri Zen yang merupakan anggota DPR Kota Palembang dari Fraksi Partai Gerindra, dengan seorang wanita dipicu oleh masalah saling serobot antrean BBM ini terjadi pada 5 Agustus 2022 malam lalu, terjadi di salah satu SPBU di Jl Demang Lebar Daun, Kecamatan IB I, Palembang mendapat tanggapan dari Ketua DPC Partai Gerindra Palembang Akbar Alfaro.

Ketua DPC Kota Palembang Partai Gerindra Akbar Alfaro sangat menyayangkan arogansi dan tindakan kekerasan yang dilakukan oleh oknum yang merupakan anggota Partai Gerindra.

“Kami sangat menyayangkan tindakan yang dilakukan oleh Syukri Zen, yang telah melakukan sikap arogan terhadap masyarakat, khususnya seorang wanita. hingga pemberitaannya viral hingga ke nasional, Kami tidak akan mentolerir sikap Syukri Zen. Karena partai Gerindra tidak pernah mengajarkan hal tersebut, terlebih lagi korbannya seorang wanita,” ujarnya saat konfrensi pers di Kantor DPC Gerindra, Rabu (24/8/2022).

Akbar Alfaro menjelaskan, pihaknya telah melakukan mediasi kedua belah pihak yang terlibat pertengkaran dilokasi.

“kami sudah pertemukan pihak korban dan Syukri Zen. Kami sudah mendengar penyebab keributan, Syukri Zen juga sudah mengakui kesalahannya. akan menanggung kompensasi dan kerugian yang dialami oleh korban dan akan berdamai. Dalam jangka waktu dekat beliau akan menyatakan permintaan maafnya kepada publik,” ungkapnya.

Akbar Alfaro mengungkapkan, dari kejadian tersebut pihak DPC Partai Gerindra akan memberikan sanksi berupa saksi pemecatan menunggu keputusan keputusan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Gerindra.

“Kami tidak mentolerir sikap bapak Syukri Zen sebagai publik figur dan sebagai anggota DPR Kota Palembang dan sebagai representasi partai Gerindra di kota Palembang. Kami akan memberikan sanksi tegas hingga saksi pemecatan, dengan menunggu keputusan dari DPD Partai Gerindra”, ujarnya

-

Akbar Alfaro mengecam tindakan yang dilakukan hanyalah oknum anggota partai Gerindra mengakibatkan tercorengnya nama baik partai.

“Kami meluruskan bahwa partai Gerindra adalah partai yang dekat dengan masyarakat berbaur dengan masyarakat. Kalo pun ada tindakan atau aksi seperti itu itu hanyalah oknum anggota partai gerindra”, jelasnya

Ditempat yang sama, Syukri Zen ketika diwawancarai membenarkan memang dirinya telah melakukan pemukulan terhadap wanita di salah satu SPBU di Jl Demang Lebar Daun, Kecamatan IB I, Palembang

“Permasalahan malam itu, karena saya hendak mengisi BBM Pertalite. Saya sempat meminta jalan, namun dia tidak berikan,” bebernya

Syukri Zen menambahkan, dirinya meminta maaf kepada seluruh masyarakat Kota Palembang, atas prilaku dan khilafnya, hingga melakukan pemukulan.

“Saya mengaku salah, saya minta maaf. Saya akan pasrah menanggung semua resikonya,”tutupnya (DNL)

About Author

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
https://jnnews.co.id/