Palembang, JNNews.co.id –Pelantikan dan simposium forum pelajar sumatera selatan (Sumsel) untuk mewujudkan pengamalan nilai pancasila dalam upaya memelihara wawasan kebangsaan dengan bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Acara berlangsung di Aula SMKN 2 (Sekolah Menengah Kejuruan Negri). Selasa, (16/08/22)
Dihadiri oleh kepala dinas pendidikan provinsi Sumsel Drs.H.Riza Pahlevi,MM, ketua dewan pembina FPSS Charma Afrianto,SE, ketua dewan penasehat FPSS Hj.R.A.Anita Noeringhati,SH.,MH, asisten 1 pemerintah provinsi (pemprov) Edwar Chandra dan ketua umum FPSS Dheo Aditia
Riza Pahlevi mengatakan dengan adanya acara ini saya memberikan apresiasi yang setinggi tingginya kepada FPSS ini merupakan wadah pelajar untuk berorganisasi. Walaupun sudah ada forum OSIS, LKS, dan ada beberapa organisasi lainnya. Sekarang ada juga Forum Pelajar Sumsel. Mudah-mudahan bisa berkolaborasi
“Dengan adanya FPSS berarti sudah ada wadah untuk mengakomodir para siswa sesuai apa yang di katakan dewan penasehat FPSS ibu Anita Noeringhati yaitu salam pelajar dan salam masa depan, dan kita berharap agar Forum Pelajar Sumsel ini fokus dalam berorganisasi. Sehingga bisa mengantisipasi hal-hal negatif di kalangan pelajar seperti tawuran,” tegas
Ditempat yang sama Charma Afrianto mengungkapkan, Alhamdulillah semua pihak dari pemerintah provinsi (Pemprov) telah membantu memfasilitasi dalam acara ini, saya berpesan manfaatkanlah FPSS sebagai wadah positif yang produktif dalam menunjang proses belajar dan mengajar
“Dengan adanya FPSS ini di harapkan semua pelajar bisa sharing dan saling membantu dalam kegiatan sekolah, saya juga akan menagih janji kepada Pemprov untuk mengadakan pertukaran pelajar antar kabupaten kota karena tidak semua daerah memiliki fasilitas sekolah seperti di SMKN 2 kota Palembang,” Pungkasnya.
Ketua MKKS SMK Negeri Provinsi Sumsel Rafly S.Pd M.Pd menuturkan, pihaknya mendukung Forum Pelajar Sumsel. Karena ini sebagai wadah organisasi pelajar agar mereka lebih terarah.
“Mereka adalah masa depan bangsa ini. Yang ke depannya akan berperan dalam penyelenggaraan pembangunan di Sumsel. Sebagai Ketua MKKS SMK Negeri Sumsel. Saya mendukung pelajar dalam kegiatan organisasi. Karena melalui organisasi ini bisa membentuk karakter siswa agar lebih baik lagi dan mandiri dan bertanggung jawab. Itu menjadi modal awal mereka untuk lebih maju lagi,“ pungkasnya. (DNL)