BeritaDaerah

Tiyuh Sumber Rejo, Tubaba Bagikan Hasil Panen Ikan Lele kepada Masyarakat

Tulang Bawang Barat-Lampung, (Jnnews) | Pemerintah Tiyuh Sumber Rejo, Kacamatan Tumijajar, Kabupaten Tulang Bawang Barat, membagikan bantuan ketahanan pangan berupa ikan lele sebanyak 400 kg, kepada 250 Kepala keluarga di Tiyuh setempat.

Dikatakan Lilis Gunantoro, selaku Sekretaris Tiyuh/Desa Sumber Rejo, demi mendukung program Pemerintah Daerah Kabupaten Tubaba, dalam hal menekan angka Stunting perlu kita membuat program ketahanan pangan dengan Pagu Anggaran berkisaran Rp. 8.000.000, tahun anggaran 2024.

“Termin/tahap kedua dana desa Tiyuh Sumber Rejo, kita buatkan progam pembesaran ikan lele, dan alhamdulillah pada hari sabtu kemarin sudah kita panen, kemudian hasil panenya sudah kita salurkan kepada masyarakat yang memang layak untuk kita berikan,” ujarnya pada Kamis (21/11/2024)

Lilis Gunantoro, juga menambahkan dalam penyaluran bantuan ikan lele tersebut telah kita berikan kepada seluruh warga yang terdampak stunting dan kemiskinan ekstrem yang ada di wilayah Tiyuh/Desa Sumber Rejo.

“Dari hasil panen kemarin kurang lebih sebanyak 4 kwintal, Alhamdulillah bantuan tersebut sudah kita berikan kepada 250 orang, yang sebelumnya sudah kita data dari masing-masing rukun tetangga (RT) di Sumber Rejo,” pungkasnya. /sn

pewarta : Diyan

Red

-

About Author

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
https://jnnews.co.id/